Medan, Armedo.co – Organisasi relawan Indonesia Bagus (Indonesia Barisan Garis Lurus ) menyambut positif hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA di Sumut yang menempatkan Ganjar Pranowo sebagai Bakal Calon Presiden paling diminati yang mencapai angka 65 %.
Hal itu ditegaskan Sekeretaris Jendral DPP Indonesia Bagus, Rony Lesmana, kepada wartawan, kemarin. Menurut pria yang berprofesi sebagai advokat ini, meningkatnya elektabilitas Ganjar Pranowo yang cukup signifikan ini tidak terlepas dari kinerja para kader partai pendukung serta solidnya kerja organisasi relawan termasuk Indonesia Bagus di Indonesia khususnya di Sumatera Utara.
Menurut Rony, relawan Indonesia Bagus sejak dideklarasikan pada Agustus lalu telah melakukan sosialisasi dan mengenalkan sosok Ganjar secara masif di tengah masyarakat. “Saat ini kita telah terbentuk di 25 Propinsi di Indonesia dan hampir semua kabupaten/kota di Sumatera Utara. Gerakan yang kita lakukan cukup humanis dan simpatik. Kita sudah melakukan sosialisasi sosok pak Ganjar sebagai penerus program Presiden Jokowi secara masif sampai ke tingkat pedesaan”urainya.
Sosialisasi sosok Ganjar Pranowo, jelas Rony ini menggunakan berbagai media seperti pemasangan Bilboard di berbagai kota besar di Indonesia. “Terkhusus Sumatera Utara, Indonesia Bagus sudah menyebarkan ribuan spanduk, kaos dan topi di tengah masyarakat.Selain itu pihaknya juga sudah memasang stiker di angkutan pedesaan Becak bermotor dan kios kios pedagang kecil.Jadi wajar jika elektabilitas Pak Ganjar naik secara signifikan karena masyarakat semakin mengenal sosok Pak Ganjar,” katanya.
Untuk diketahui, hasil survei yang yang merilis keunggulan Ganjar di Sumut ini dilakukan LSI Denny JA pada 4 – 12 September 2023 dengan total 1200 responden di seluruh Indonesia. Padahal pada bulan Mei 2023, lembaga survei yang sama, Lembaga Survey Indonesia Denny JA masih menempatkan sosok Ganjar Pranowo sebagai sosok yang memiliki elektabilitas terendah.
“Ini membuktikan kinerja relawan seperti Indonesia Bagus tidak bisa dipandang sebelah mata. Apalagi sosialisasi yang kita lakukan dengan cara simpatik tanpa membenturkan isu agama ras maupun golongan suku tertentu. Untuk itu pihaknya sangat mengapresiasi kinerja semua relawan yang telah bekerja maksimal demi mensosialisasikan sosok Ganjar Pranowo sebagai Bakal Calon Presiden di Pemilu mendatang,” tukas Rony. (Rel/EM)