SIMALUNGUN, ARMEDO.CO – DPRD Simalungun gelar paripurna dengan agenda tunggal mendengar pidato visi misi Bupati dan Wakil Bupati, Anton Achmad Saragih dan Benny Gusman Sinaga. Setelah Pemkab Simalungun menggunakan ruang paripurna untuk melaksanakan serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati, Radiapoh Hasiholan Sinaga – H Zonny Waldi periode 2021-2025 kepada H Anton Achmad Saragih – Benny Gusman Sinaga periode 2025-2030.
Paripurna tersebut dipimpin Ketua DPRD Simalungun, Sugiarto dan dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Senin (3/3/2025).
Pantauan saat paripurna, istri dari Bupati dan Wakil Bupati Simalungun turut hadir. Namun, terlihat tidak mengenakan busana adat Simalungun seperti bulang dan gotong.
Melainkan, Bupati dan Wakil Bupati Simalungun, Anton-Benny hanya memakai jas, dasi warna merah, kemeja warna putih dan peci hitam.