Simalungun, Armedo.co – Panwas Kecamatan Haranggaol Horison gelar bimtek kedua penguatan kapasitas bagi Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) di Aula Hotel Agave Haranggaol, Kamis (14/11/2024).
Kegiatan dibuka oleh Ketua Panwaslu Kecamatan Haranggaol Horison, Libert Ronald Sinaga juga selaku Kordiv SDM dan Organisasi serta di dampingi anggota Panwaslu kecamatan div PHL Krisman Dani Saragih dan div PP Indah Ivana Rose br Sinaga.
Kegiatan ini juga dihadiri Kordinator Sekretariat, Ridwan Sinaga. SPK, Rowilman Purba dan staf non PNS serta PKD dan diikuti oleh sebanyak 15 orang Pengawas TPS se-Kecamatan Haranggaol.
Pada kesempatan itu, Libert Ronald Sinaga menyampaikan bahwa selama acara bimtek diharapkan PTPS harus bisa memahami materi yang diberikan karena akan diterapkan selama bertugas nantinya.
Libert juga mengatakan PTPS sudah harus mengetahui ketua dan anggota KPPS pada masing-masing TPS wilayah kerjanya. “Dan juga jangan lagi memposting dan membuat story di medsos yang menjurus mendukung paslon,” kata libert.
Selanjutnya, PTPS dibekali materi penguatan kapasitas PTPS Andorsen Nainggolan yang jga anggota panwaslu (periode 2019-2023). Selanjutnya menjelaskan senjata bagi PTPS dalam pengawasan yaitu form A.
“Form A untuk mencatat pelanggaran yang terjadi selama masa tenang, pas hari pemungutan suara, hingga penghitungan suara,” tandasnya.
Pada kegiatan tersebut, anggota Panwaslu kecamatan div PHL Krisman Dani Saragih juga memberikan arahan terkait pengisian Siwaslih agar nantinya PTPS benar benar paham akan pengisian Siwaslih setelah selesai penghitungan surat suara. (LRS)